Kamis, 17 September 2015

Roda Bisnis Chevrolet Menggelinding Hingga Makassar

Makassar, KompasOtomotif – General Motors (GM) Indonesia kembali menancapkan bisnis ritel dengan membuka diler baru di kota terbesar kedua di luar Pulau Jawa, Makassar, Sulawesi Selatan, Selasa (15/9/2015). Diler bernama Chevrolet AK Putera Makassar ini merupakan investasi grup diler PT. Kreasi Auto Kencana (KAK) yang sudah dikenal memiliki banyak diler merek Amerika Serikat lainnya.

“Peresmian diler terbaru ini merupakan tanda berkembangnya Chevrolet di Indonesia. Komitmen kami adalah untuk memberikan kepuasan yang lebih kepada para pelanggan melalui produk dan layanan Chevrolet Complete Care melalui fasilitas 3S (Sales, Service, danSpare Part),” ujar Presiden Direktur GM Indonesia yang baru, Gaurav Gupta.

Chevrolet AK Putera Makassar mengganti diler sebelumnya yang sudah lama tidak beroperasi sekaligus menjadi satu-satunya diler Chevrolet di Makassar. Diler ini menjadi bisnis ritel Chevrolet kedua buat KAK, sebelumnya perusahaan telah membuka diler Chevrolet pertama di Palangka Raya yang dikatakan terbesar di Kalimantan.  

Lokasi diler baru terletak di Jl. Urip Somoharjo,  KM 7, Tello Baru, Panakukkang, Makassar, Sulawesi Selatan. Desain layanan dan gedung dirancang sesuai standar global Chevrolet. Terdapat 12 stall untuk servis, dua diantaranya versi quick service.

Menurut Presiden Direktur KAK Andee Y. Yoestong, kehadiran diler Chevrolet kedua mempertegas komitmen sebagai mitra strategis GM Indonesia. Berlanjut dari itu, kata Andee, KAK juga tengah mempersiapkan pembukaan diler Chevrolet ketiga di daerah Bintaro, Tangerang Selatan.

Pasal Sumber : http://otomotif.kompas.com/read/2015/09/15/183500615/Roda.Bisnis.Chevrolet.Menggelinding.Hingga.Makassar
 
UPDATE:
 
Dahulu mertua punya mobil Chevrolet Trooper yang dijual (Alhamdulillah sudah sold out), wah itu mobil mantep juga lah walaupun sudah tua tapi gagah euy. Berikut foto-fotonya:










Baca juga postingan lainnya:

0 komentar:

Posting Komentar